Bulan Agustus ini film horor akan memenuhi bioskop-bioskop. Salah satunya film “Thaghut” yang akan menyapa penonton di bioskop-bioskop seluruh Indonesia, menawarkan nuansa menyeramkan yang penuh misteri.
Diproduksi oleh LEO Pictures, film ini menonjolkan kisah yang berbeda dengan menjelajahi tema kesesatan spiritual.
Sinopsisnya berawal dari Ainun, seorang gadis yang mencari ayah kandungnya, Abah Mulya, yang selama ini tersembunyi di sebuah Padepokan sakti di Kampung Bumi Suwung.
Ternyata, Abah Mulya adalah sosok yang selama ini Ainun kagumi karena kesaktiannya. Namun, kematian misterius Abah Mulya membawa Ainun ke dalam ajaran sesat yang dipimpin oleh Lingga, murid setia Abah Mulya.
Meskipun adiknya, Rahmat, sudah memperingatkan Ainun tentang bahaya tersebut, dia tetap terjebak dalam kekuatan gelap dan menciptakan ketegangan di sekitarnya. Sahabat Ainun, Bagas dan Rini, berusaha untuk membantunya keluar dari pengaruh ajaran sesat ini dan menyelamatkan Rahmat serta Ajeng, istri ketiga Abah.
Selain alur cerita yang menarik, behind the scene dari film ini diceritakan oleh salah satu pemain yaitu Yasmin Napper yang memerankan Ainun. Ia berbagi pengalaman tentang tantangan akting dalam film ini, terutama adegan kerasukan yang dianggapnya sebagai yang terberat.
Selama persiapan, Yasmin terlibat dalam workshop intensif dan menonton berbagai film untuk mendalami adegan tersebut.
Film ini juga melibatkan sejumlah aktor ternama, seperti Arbani Yasiz, Ria Ricis, Keanu Azka, Hanna Saraswati, dan Dennis Adhiswara, dan disutradarai oleh Bobby Prasetyo.
“Thaghut” menjanjikan pengalaman horor yang menguji batas ketegangan dan misteri. Jangan lupa saksikan dan rasakan ketegangannya mulai 29 Agustus 2024!

Kontributor & Tim Redaksi Konsumenesia

Tapi kalau gak ada uang untuk beli makanan di atas tetap gak bagus mood nya ????
Enak makan disini, tempatnya luas, penyajian cepat.. Kemarin makan disini, pengen coba nasi liwet rame2 tapi gak jadi karena cuma…
Mantep nih tipsnya
2 hari yll cobain pakai Whoosh, nyaman sekali.. Baru juga duduk ngobrol sebentar sama sebelah tiba2 sdh sampai Sta Tegalluar
Bukti nyata industri film bisa mendorong pariwisata lokal