Connect with us

Silakan masukkan kata kunci pencarian

KonsumenesiaKonsumenesia

Hobby

One Piece Siap Menyapa Nakama Indonesia Lewat Pameran. Cek Infonya!

Kabar gembira untuk para penggemar one piece nih. Secara resmi pameran One Piece ‘The Great Era of Piracy’ telah dibuka. Untuk mengetahui waktu dan apa saja yang ada dalam pameran tersebut, yuk simak infonya!

Instagram/jp.eiichirooda

Anime One Piece di Indonesia sudah bukan menjadi hal asing di kalangan masyarakat. Banyak sekali masyarakat yang selalu menantikan episode-episode terbaru dari One Piece.

Dengan demikian, para Nakama, sapaan untuk penggemar one piece sangat antusias dengan diadakannya pameran ini. Dengan adanya pameran ini, pihak penyelanggara ingin mengajak Nakama Indonesia untuk menjelajah bersama dunia One Piece.

Pameran ini berlangsung mulai 8 November hingga 7 Januari 2024 dan dilaksanakan di Lantai 2F Mall of Indonesia (MOI), Jakarta. Pameran yang memiliki luas 2.600 meter persegi ini akan membawa pengunjung berkeliling dengan tur selama 45-90 menit. Dalam kurun waktu tersebut, pengunjung dibawa untuk menghidupi kembali berbagai petualangan dunia One Piece.

Country Director Kohai Infiniti, Don Putu Hariswara mengatakan dirinya beserta tim yang terlibat sangat bangga atas terselenggaranya pameran ini. Ini merupakan bentuk apresiasi atas salah satu anime yang dicintai oleh seluruh masyarakat Indonesia.

Foto: CNBC

Lalu ada apa saja di dalam pameran One Piece ini ?

Untuk kembali mengenang berbagai momen istimewa dari perjalanan One Piece, akan ada 21 zona yang bertemakan seputar berbagai scene, dan momen istimewa dari berbagai arc dan perjalanan dari dunia One Piece.

Selain itu, dalam The Great Era Of Piracy juga akan menampilkan beberapa pertunjukan spesial, seperti pertunjukan sinematik live pertama pertempuran antara Luffy dan Kaido, dan pertunjukan live perjalanan 25 tahun One Piece.

Menariknya, di pameran ini akan memungkinkan para nakama berinteraksi dengan dunia One Piece melalui berbagai permainan seperti, permainan interaktif berbasiskan augmented reality (AR) yang merupakan teknologi penggabungan antara elemen dunia nyata dengan elemen digital atau virtual.

Adapun berbagai permainan karnaval Jepang yang nantinya pengunjung bisa mendapatkan berbagai hadiah unik. Nakama akan dibuat semakin takjub dengan kehadiran patung raksasa 3 dimensi terbaru yang menampilkan pertarungan Luffy cs di Onigashima.

Kesuksean dalam pameran yang bertajuk One Piece The Great Era Of Piracy tak lepas dari dukungan dan kolaborasi antara Kohai Infiniti, dan Supreme League sebagai organizing partner dengan promotor Ace Media Network Sdn. Bhd (AMN), serta didukung oleh partner ternama seperti, BCA sebagai official bank partner, Nu Greentea sebagai official drink partner, Acer sebagai Technology partner, MOI sebagai venue partner, MyTicket Asia sebagai official Ticketing Platform, Incutix sebagai Ticketing partner, PT. Cyberindo Aditama (CBN Fiber) sebagai Internet Provider partner serta licensor dan kurator resmi One Piece Toei Animation, dan Incubase Studio, dan Media Partners Infia Kincir.com, Revivaltv.id, Panorama Media, KapanLagi.com, Liputan6.com, Detikhot dan Animation International sebagai retail partner.

Advertisement. Scroll to continue reading.
Berikan penilaian Anda
[Total: 2 Rata-Rata: 4.5]
Penulis

Kontributor & Tim Redaksi Konsumenesia

Komentar Pembaca

Komentar Pembaca

  1. Menuju Era Digital

    13 November 2023 pada 13:44

    artikel blog pameran one piece yang menggunakan augmented reality sangat menarik. Era digitalisasi yang terus berkembang membawa berbagai inovasi luar biasa, termasuk pemanfaatan Augmented Reality dalam Web AR di mana website berbasis Augmented Reality telah berhasil mengintegrasikan dunia digital dengan cara yang efisien.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

BACA JUGA

Beauty

Jakarta X Beauty 2024 kembali hadir! Digelar di JCC selama empat hari, mulai tanggal 5-8 Desember 2024.

Cafe & Resto

Para Nakama berbahagialah, karena One Piece cafe ada di Jakarta. Namun cafe ini tidak bersifat permanen. Yuk mampir selagi ada!

Lifestyle

Bagi Anda yang ingin berlibur di akhir tahun, hadirilah pameran pemerintah yang akan digelar pada 29 Desember 2024 - 2 Januari 2025.

Lifestyle

Pecinta Arsitektur merapat! JAF 2024 akan diadakan di Jakarta hanya sampai tanggal 24 November 2024.

Advertisement