Connect with us

Silakan masukkan kata kunci pencarian

KonsumenesiaKonsumenesia

Layanan Publik

Prakiraan Cuaca BMKG: 16-18 April 2024 Diprediksi Hujan Merata Hampir di Seluruh Jawa Barat

BMKG Stasiun Jawa Barat menunjukkan hujan diperkirakan akan turun hampir di seluruh wilayah Jawa Barat, di rentang waktu 16-18 April 2024.

Sumber foto: setkab.go.id

Jakarta, Konsumenesia – Prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Jawa Barat menunjukkan bahwa, hujan diperkirakan akan turun hampir di seluruh wilayah Jawa Barat dalam rentang waktu 16-18 April 2024.

BMKG menjelaskan bahwa suhu permukaan air laut di wilayah tersebut hangat, dengan MJO (Madden-Julian Oscillation) berada dalam fase 4 (Maritime Continent), yang memiliki dampak signifikan terhadap pertumbuhan awan hujan di wilayah Indonesia termasuk Jawa Barat.

Selain itu gelombang Rosby Ekuatorial aktif disekitar Bali, NTT, dan NTB sementara terdapat konvergensi memanjang melintasi Jawa Barat.

Berdasarkan analisis dinamika cuaca dan data hasil observasi dari satelit dan radar cuaca, prakiraan cuaca untuk tanggal 16-18 April 2024 umumnya menunjukkan kondisi cuaca cerah berawan hingga berawan. Meskipun demikian, potensi hujan ringan-sedang pada siang hingga sore hari tetap perlu diwaspadai di seluruh wilayah Jawa Barat.

BMKG memperingatkan tentang potensi hujan sedang-lebat yang disertai petir atau kilat dan angin kencang, terutama pada periode 16-18 April 2024 terjadi pada siang, sore, dan malam hari hampir di seluruh Jawa Barat.

BMKG juga mengimbau agar masyarakat yang melakukan perjalanan selalu memperhatikan faktor keselamatan, termasuk potensi bencana hidrometeorologi seperti hujan lebat yang disertai angin kencang secara lokal.

Untuk itu, BMKG mendorong masyarakat untuk selalu memantau perkembangan cuaca melalui kanal resmi BMKG dan instansi terkait, untuk mendapatkan informasi cuaca yang resmi dan akurat. Informasi cuaca dapat diakses melalui aplikasi InfoBMKG, Instagram, serta media radio atau televisi.

Berikan penilaian tentang Prakiraan Cuaca BMKG
[Total: 0 Rata-Rata: 0]
Penulis

Kontributor & Tim Redaksi Konsumenesia

Klik untuk beri komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

BACA JUGA

Tips & Tricks

Terkadang hujan lebat terjadi berbarengan dengan petir. Ini beberapa kegiatan yang harus dihindari selama ada badai dan petir!

Tips & Tricks

Musim hujan telah tiba, banyak ibu rumah tangga mengeluhkan jemuran yang bau karena tak terjemur. Ini solusinya.

Kesehatan

Mei ini dunia diprediksi akan memasuki cuaca panas yang ekstrem atau heatwave, pahami cara menghadapinya!

Foodie

Musim hujan seringkali membuat lapar. Maka dibutuhkan makanan untuk menghangatkan badan, dan menjadi solusi untuk rasa lapar tersebut.

Advertisement