Connect with us

Silakan masukkan kata kunci pencarian

KonsumenesiaKonsumenesia

Beauty

Lipstik Baru Somethinc, Apakah Kualitas Sebanding dengan Harganya?

Lipstik adalah salah satu peran utama dalam kecantikan wanita. Somethinc adalah salah satu merek lokal yang sudah cukup dikenal. Kebanyakan produknya adalah skincare, namun produk terbaru kali ini berupa lipstik. Simak reviewnya disini!

Lipstik adalah produk kecantikan yang digunakan untuk memberi warna pada bibir. Biasanya terbuat dari lilin, minyak, pigmen warna, dan bahan lainnya. Lipstik tersedia dalam berbagai warna dan bentuk termasuk matte, glossy, dan satin. Beberapa juga memiliki kandungan pelembap untuk menjaga kelembutan bibir.

Biasanya para wanita memiliki berbagai jenis warna lipstik lantaran jika bepergian ke sebuah acara, mereka akan menyesuaikan dengan warna lipstiknya. Sebagai contoh jika mendatangi acara pesta, sebagian wanita cenderung menggunakan warna lipstik yang agak mencolok. Namun berbeda jika datang ke acara formal, pemilihan warna lipstik biasanya lebih kalem seperti warna nude.

Namun perlu diketahui selain mencari warna yang sesuai, wanita juga melihat lipstik dari ketahanan dan warna yang pigmented (sekali usap lipstik akan menutupi area bibir). Juga pastinya para wanita akan mempertimbangkan harga, apakah sesuai dengan hal-hal tersebut.

Nah baru-baru ini produk kecantikan lokal dengan merek Somethinc mengeluarkan produk lipstik. Mungkin sebagian orang akan ragu untuk membeli produk ini karena biasanya Somethinc mengeluarkan produk skincare, namun kali ini Somethinc mengeluarkan produk kecantikan.

Seperti dikutip dari CNBC Indonesia, Somethinc mengeluarkan lipstik yang merujuk pada tema Douyin. Dengan tema tersebut, Somethinc ingin menonjolkan tren make up terbaru di Asia yang ditandai dengan beragam warna dan glitter yang menambah kesan glamour tapi playful

Selain pemilihan warna yang pigmented, kualitas, ketahanan, serta harga, dalam membeli lipstik wanita juga memperhatikan packaging. Meskipun ini hanya sebagai nilai tambah, namun tak jarang wanita yang melihat packaging dari suatu produk. Ini tergambar dalam lipstik terbaru dari Somethinc. Pada bagian tubuh lipstik terdapat grafik logo ‘S’ sehingga tercipta kesan eksklusif dan mewah.

Instagram/nitaatyas

Adapun hasil review dari lipstick Somethinc sendiri cukup sesuai dengan apa yang di klaim oleh pihak mereka yakni transferproof, smudgeproof, tahan hingga 16 jam, paling ringan, dan menghaluskan tekstur bibir.

Untuk tingkat pigmented-nya cukup baik; hanya dengan dua kali oles warna asli bibir sudah tertutup. Sementara transferproof merupakan kemampuan lipstik untuk tidak meninggalkan jejak atau noda pada permukaan lain setelah diaplikasikan di bibir. Selain itu untuk lipstik Somethinc ini benar-benar menyatu dengan bibir, meskipun harus menunggu sekitar 2-3 menit.

Lipstik Somethinc ini pun tidak membuat bibir kering karena setelah seharian memakai lipstik ini, tidak muncul retakan yang mengganggu di bibir. Untuk ketahanan lipstik ini pun cukup bagus karena bisa bertahan seharian; setidaknya sampai kita selesai melakukan aktivitas dalam sehari.

Kemudian ada yang cukup penting dalam penggunan lipstik. Para wanita mencari lipstik yang ringan saat dipakai, jadi seolah-olah tidak memakai lipstik dan dalam produk Somethinc ini kita bisa menemukannya. Poin plus lain yakni dari packaging lipstik ini, sistem tutup putar di kemasan yang membuat lipstik lebih aman dan terhindar dari tutup yang tak sengaja terlepas.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Namun setiap produk memiliki nilai plus dan minus. Lipstik Somethinc ini memiliki kelemahan yakni warna memudar kurang merata, sehingga perlu untuk diaplikasikan ulang setelah dipakai makan. Tetapi karena sering diaplikasikan ulang, klaim ringan dari lipstik ini bisa hilang sebab bibir terasa menjadi lebih berat. 

Selain itu packaging lipstik terlalu ‘gemuk’ atau besar, sehingga bisa menyulitkan jika Anda terbiasa membawa kantong makeup yang kecil.

Kesimpulan akhir dengan harga lipstik Rp108.900 terasa cukup worth it dengan kualitasnya. Diperkirakan jika diaplikasikan dua kali sehari di bibir, lipstik seberat 3,5 gram ini akan habis selama 2 bulan. Jadi untuk Anda yang penasaran silahkan dapat langsung mencobanya!

Berikan penilaian Anda
[Total: 2 Rata-Rata: 5]
Penulis

Kontributor & Tim Redaksi Konsumenesia

Klik untuk beri komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

BACA JUGA

Beauty

Jakarta X Beauty 2024 kembali hadir! Digelar di JCC selama empat hari, mulai tanggal 5-8 Desember 2024.

Beauty

Setiap orang ingin kulit yang sehat, namun untuk mencapainya perlu perawatan dari luar seperti penggunaan body lotion atay body oil. Lalu mana yang lebih...

Beauty

Saat ini acne parch digunakan sebagai solusi jerawat. Ragam bentuk acne patch hadir. di antaranya acne patch berhologram keluaran terbaru dari Derma Angel.

Beauty

Dear Me Beauty dan Purana merilis koleksi Hypergloss Lip Balm yang memadukan kecanfikan dengan budaya.

Advertisement